Selasa, 09 Oktober 2012

Dengan langkah kecil mari kita ubah dunia


            Ada banyak hal yang terlihat kecil dan dipandang sepele bagi sebagian orang, namun memiliki dampak yang besar.  Salah satunya yaitu sedekah, dengan memberikan sebagian rezeki yang kita miliki, maka kita mampu mengubah dunia dengan syarat pengelolaannya juga haruslah sesuai dengan aturan yang berlaku (yaitu aturan islam). Bahkan jika dihitung-hitung, kewajiban umat islam hanya memberikan 2,5 % hartanya. Tidak sampai setengahnya. Bahkan jika kita bersedekah lebih dari itu, Allah akan memberikan ganti dengan yang lebih baik.  
Sedekah dapat memperbaiki keadaan yang tidak seimbang, karena memang banyak ketidakseimbangan yang terhampar di hadapan kita. Anak-anak yang seharusnya belajar menuntut ilmu malah mengadu nasib menjajakan suara di pinggir jalan ibu kota. Mereka berjuang di bawah teriknya sinar mentari yang menjilat raga juga membakar jiwa untuk bersaing mengumpulkan pundi-pundi uang hanya untuk seteguk air dan sesuap nasi. Tragis memang jika disandingkan dengan hidup kita yang senang nan bahagia, dimana kita saat itu? Kita hanya bisa berlenggong anggun di hadapan mereka yang berharap uluran tangan kita. Astagfirullah secara tidak langsung keadaan ini menampar pipi kita mentah-mentah. 
            Tahukah kita jika kita memberikan seribu misalnya, hal itu bisa saja membuka hati sang pengamen, sehingga terbersit niat baik pada dirinya untuk membantu sesama, sehingga orang yang dibantu pengamen itu juga tersentuh hatinya sehingga mau berkontribusi untuk saudaranya yang lain, sehingga terciptalah multi level kebaikan yang akan mengubah dunia nantinya. Oh ya, terkait dengan pengamen seharusnya kita tidak lupa dengan pedagang asongan, terkadang kebanyakan orang (termasuk saya) memberikan uang kepada pengamen yang menjajakan suara namun lupa terhadap nasib pedagang asongan, padahal jika dilihat mana yang usahanya keras untuk mencari sesuap nasi? Tentunya si pedagang asongan, karena dia mengikuti sunah rasul yaitu berdagang untuk membuka pintu rezeki untuk menafkahi anak istrinya, namun sayangnya mereka jarang mendapat perhatian, kita lebih sering menggelontorkan uang pada pengamen dibandng kepada pedagang asongan. #loh koq malah nyambung kesini?#
            Langkah kecil lainnya yang dapat mengubah dunia yaitu mengajak kepada kebaikan, tahukah kita bahwa system MLM sebetulnya mencontoh system dakwah. Dengan mengajak orang pada kebaikan maka ia mendapatkan pahala yang sama seperti orang yang mengerjakan kebaikan tersebut. Semakin banyak orang yang diajak, maka semakin banyak pahala yang ia dapatkan (walaupun sebernarnya untuk urusan pahala biarlah Allah yang mengaturnya) Namun manusia wajib mengerahkan seluruh kemampuannya untuk mendapatkan prestasi terbaik di dunia dan di akhirat.

Rabu, 3 Oktober 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

kursor